Teknik SEO On Page Tingkat Dasar

Teknik SEO On Page Tingkat Dasar
Salam jumpa sobat blogger...kali ini saya akan membagikan sedikit teknik seo on page tingkat dasar yaitu berupa riset kata kunci untuk menemukan prasa/kata kunci target.

Teknik SEO On Page tingkat dasar yang wajib kita kuasai adalah cara riset kata kunci menggunakan google keyword planner. Riset keyword bertujuan untuk mengarahkan posting kita, sekaligus menentukan target dan sasaran yang tepat kepada pembaca serta calon pembaca.

Memanfaatkan frasa (kata) yang kita inginkan, kemudian membuat posting yang memiliki fungsi serta bermanfaat bagi pemirsa.

Teknik Riset Kata Kunci/Keyword

Cara ini digunakan untuk mencari kata kunci terbaik dalam menulis konten. Dengan menerapkan kata kunci yang banyak dicari dan persaingannya rendah, diharapkan artikel dapat nongkrong di permukaan SERP.

Kenapa musti riset keyword? Karena pada dasarnya, hasil riset menggambarkan kata kunci yang paling sering diketik pengguna internet di mesin pencari. bandingkan jika prasa yang kita incar tidak banyak dicari, pasti artikel yang kita tulis akan berakhir di tong sampah.

Namun benarkan kita harus melakukan riset kata kunci setiap kali menulis artikel? Tentu sangat tergantung pada target pasar kita, dimana setiap blogger memiliki tujuan yang sama.

Namun percayalah satu hal, bahw jika ngeblog bertujuan untuk bisnis, maka aktivitas ini wajib dikuasai. Karena penguasaan terhadap berbagai kata kunci yang tertarget akan menentukan jumlah pengunjung/pembaca blog kita kedepannya.

Teknik Internal Link

Teknik ini digunakan untuk menyisipkan link artikel kita yang lain pada artikel yang baru akan kita posting. Tujuannya terutama agar artikel saling terkait, terutama yang memiliki relevansi yang sesuai.

Internal link juga harus berimbang dengan link keluar, agar kualitas SEO semakin bagus. 

Dalam satu artikel, sisipkan maksimal 3 link yang mengarah langsung ke artikel terkait lainnya dan target kata kunci di sisipkan link yang mengarah ke homepage.


Teknik Artikel Panjang

Sebuah artikel yang mengulas topik secara mendetil akan semakin SEO dimata mesin pencari dan pembaca. Secara keseluruhan, materi tergambar jelas dalam artikel dan pembaca memperoleh manfaatnya.

Tulislah artikel minimal 900 kata, dan sisipkan pengulangan kata kunci yang tidak terlalu padat. Maksimal 4% dari total jumlah kata pada artikel.

Artikel panjang juga membantu memperkecil bouncerate blog, karena pengunjung akan merasa betah dan sayang untuk melewatkan membaca keseluruhan isi konten.

Teknik Permalink URL

Permalink url digunakan untuk menargetkan kata kunci pada url artikel. secara default sebenarnya sudah ada namun belum maksimal dan masih bersifat umum.

Teknik permalink url biasanya digunakan untuk optimasi artikel yang tingkat persaingan di SERP lumayan tinggi.

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »

1 komentar:

Write komentar